Teguhkan Karakter Siswa, SMP N 7 Kota Tual Peringati Isra Mi'raj dengan Tema "Pentingnya Salat"


Tual, Lintas-Timur.co.id
- SMP N 7 Kota Tual menggelar peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW dengan khidmat. Kegiatan yang dipusatkan di lingkungan sekolah ini mengusung tema "Salat sebagai Pondasi Disiplin dan Akhlak Mulia", sebagai upaya memperkuat nilai spiritual dan pembentukan karakter seluruh siswa.


Dalam acara tersebut, Ustaz Muchlis Azhari Rahayaan hadir sebagai penceramah untuk menyampaikan hikmah dari peristiwa agung Isra Mi’raj. Dalam tausiyahnya, beliau menekankan bahwa salat bukan sekadar kewajiban, melainkan pondasi utama dalam rukun Islam yang memiliki kedudukan sangat tinggi.

"Salat adalah ibadah wajib yang harus dilaksanakan oleh umat Muslim di mana pun berada. Tidak ada alasan untuk meninggalkannya, karena salat merupakan tiang agama," ujar Ustaz Muchlis di hadapan para siswa dan guru.

Lebih lanjut, Ustaz Muchlis menjelaskan bahwa fungsi utama salat adalah sebagai benteng diri untuk mencegah perbuatan keji dan munkar. Beliau secara khusus menyoroti fenomena sosial seperti tawuran dan perkelahian antar pelajar yang sering membawa penderitaan.

"Jika salat dijalan dengan benar, maka tidak akan ada tawuran atau perkelahian. Hindarilah pertikaian, karena dalam tawuran, yang menang jadi abu dan yang kalah jadi arang. Tidak ada kebahagiaan di dalamnya, yang ada hanyalah penyesalan dan penderitaan," tegasnya.

Pihak SMP N 7 Kota Tual berharap melalui peringatan ini, para siswa dapat menjadikan salat sebagai sarana melatih disiplin diri. Dengan kedisiplinan ibadah yang kuat, diharapkan akan lahir generasi muda yang memiliki akhlak mulia, cerdas secara intelektual, dan terjaga dari perilaku negatif di lingkungan masyarakat.(**)

Lebih baru Lebih lama