Operasi Zebra Salawaku 2024, Kapolres Tual : Tidak Mentelolir Pengendara Konsumsi Alkohol


Tual, Lintas-Timur.co.id
- Operasi Zebra Jaya tahun 2024 akan berlangsung sejak tanggal 14 September 2024 dan berlaku secara Nasional di seluruh wilayah Republik Indonesia, termasuk Kota Tual Provinsi Maluku.


Mengawali kegiatan di maksud, Polres Tual menggelar latihan pra Ops Salawaku 2024 yang berlangsung di aula Jana Nuraga yang di pimpin langsung Kapolres setempat AKBP. Adrian S.Y. Tuuk, S.I.K MH pada hari sabtu 12/10/24.

Dalam arahan, Adrian menyarankan agar peserta operasi selalu berupaya menegakan aturan lalu lintas pada wilayah hukum Kota Tual.

Hal ini di maksudkan agar kiranya tercipta tertib berlalu lintas dengan mengedepankan kegiatan edukatif serta persuasif dan humanis guna kesadaran masyarakat terhadap tertib berlalu lintas, ujar Adrian.

Pada kesempatan itu Adrian berharap agar Kasat Lantas Polres Tual kiranya terus berkoordinasi dengan Pemerintah terkait dalam hal ini dinas Perhubungan agar kembali mengaktifkan lampu merah yang telah lama tidak di fungsikan.

Harapan ini tidaklah berlebihan sehingga kedepan terjadi perubahan di Kota Tual yang sejajar dengan Kota-Kota lain yang ada di Indonesia, pinta Adrian.

Lebih lanjut di katakan, andaikan jika lalu lintas itu tertib maka sudah barang tentu masyarakat sudah pasti akan tertib pula dalam berlalu lintas karena satuan unit lantas ada ujung tombak dari Kepolisian, tegasnya.

"Jadilah contoh yang terbaik pada masyarakat sebelum melakukan penertiban di luar hendaknya tertib dulu internal personil Polres Tual itu sendiri yakni memastikan kenderaanya lengkap sebagaimana atur lalulintas".

Adrian juga menghimbau agar saat melakukan razia di lapangan jangan ada toleransi pada pengendara yang di bawah pengaruh alkohol (miras) atau mabuk, menggunakan knalpot brong kiranya di tindak tegas.

Operasi Zebra Salawaku ini di jadwalkan akan berlangsung sejak tangal 14 Oktober 2024 yang di gelar secara bersamaan pada wilayah hukum Polda Maluku yang di jadwalkan berakhir pada tanggal 28 Oktober 2024 mendatang, tegas Adrian.(**)

Previous Post Next Post